Kisah Petani dan Patung Arahat
Patung emas 18 Arahat |
Seorang petani menemukan sebuah patung Arahat yang terbuat dari emas. Itu adalah suatu keberuntungan. Saudara dan teman-temannya sangat bergembira untuknya.
"Kamu tidak perlu risau lagi untuk sisa hidupmu" kata mereka kepadanya. Tetapi si petani selalu saja tidak dapat beristirahat dan tidak bahagia. Kelihatanya ada sesuatu yang mengganggunya.
Tetangganya tidak dapat memahami reaksinya sehingga berkata kepada petani tersebut, "kamu telah menjadi seorang millioner. Semua kebutuhanmu telah terpenuhi. Hal apalagi yang perlu kamu risaukan ?"
Si petani mengerutkan dahi dan dengan tidak sabar menjawab, "Tentu saja saya harus risau. Saya telah menemukan satu patung dari 18 arahat emas tersebut, tetapi saya tidak mengetahui dimana saya harus menemukan yang tujuh belas lainnya" ( legenda arahat di China berjumlah 18 Arahat ).
Begitulah kisah ini yang menggambarkan bahwa manusia selalu tidak pernah merasa puas. Rasa bersyukur adalah cara untuk mengurangi keserakahan. Keserakahan dalam kehidupan ini hanya membawa pada ketidak-tenangan batin kita.
0 Response to "Kisah Petani dan Patung Arahat"
Post a Comment